Kamu Penikmat Kartun Spongebob? Coba Game Spongebob Battle for Bikini Bottom Di Android
Kamu Penikmat Kartun Spongebob? Coba Game Spongebob Battle for Bikini Bottom Di Android. Mungkin banyak diantara kalian menyukai kartun buatan Nickelodeon yang satu ini. Ya, Spongebob Squarepants.
Spongebob Squarepants adalah kartun buatan Stephen Hillenburg seorang animator yang juga ahli biologi laut. Kartun Spongebob Squarepants awalnya dirilis pada tahun 1999 oleh perusahaan United Plankton Pictures Inc.
Namun, meskipun kartun ini telah lama dirilis. Peminat kartun yang satu ini tetap banyak dan penikmat kartun Spongebob Squarepants ini bukan hanya anak loh. Banyak juga dewasa yang masih menonton kartun yang satu ini.
Nah, pada tanggal 22 Januari 2021. Developer Aplikasi HandyGames merilis satu game yang membawa nuansa kartun Spongebob. Nama game nya adalah “Spongebob Squarepants : Battle For Bikini Bottom”

Meskipun terbilang baru rilis kemarin, tapi pengguna yang telah mengunduh game ini sudah sebanyak seribu orang lebih di dunia.
Namun, jika kalian berminat untuk memainkan game ini. Kalian harus merogoh kocek sebesar $ 8,99 atau hampir menyentuh $9 untuk memainkan game ini. Karena game Spongebob Squarepants : Battle for Bikini Bottom ini tidak free untuk dimainkan.
Baca Juga : Cari Game Sepak Bola Android? Rekomendasi Game Sepak Bola Android Gratis!!!
Meskipun berbayar, nuansa permainan spongebob ini tidak main main. Banyak yang mengatakan bahwa game ini hampir dapat menandingin game PC. Dengan grafis bagus yang disajikan oleh pihak developer, kalian akan senang ketika bermain game ini.

Namun, untuk memainkan game Spongebob Squarepants : Battle for Bikini Bottom ini. Smartphone kalian pun harus cukup untuk memenuhi kebutuhan rendering grafis game ini. Karena tidak sedikit orang yang telah mengunduh game ini merasa gameplay yang dimainkan mengalami Drop-Fps.
Untuk alur cerita, Asupankita mengutip kalimat Handygame dari ggwp.id :
Penghuni laut paling dicintai di dunia bersiap-siap untuk menyelamatkan Bikini Bottom di perangkat seluler kamu. Dan dia mengajak semua teman (dan musuh) untuk ikut bersenang-senang. Persiapkan dirimu, karena kejahatan sedang terjadi!
“Pembuatan ulang spongetacular dari judul favorit penggemar ini akan membuat kamu melawan robot yang mengamuk. Dengan kemampuan ledakan gelembung kamu dan menunjukkan kepada Plankton yang jahat sekali dan untuk semua bahwa formula rahasia itu tidak dimiliki siapa pun selain Tuan Krabs sendiri.
Bermain sebagai SpongeBob, Patrick, dan Sandy dan gunakan keahlian unik masing-masing. Berlari, bangkit, dan celana dalam-bungee-jump melalui Bikini Bottom dan temui banyak karakter dari serial TV kesayangan. Pertempuran sudah dimulai! “

Jika kalian tertarik untuk memainkan game tersebut, pastikan yang harus kalian lihat adalah spesifikasi smartphone kalian. Karena tidak semua smartphone kompatibel dengan game Spongebob Squarepants : Battle for Bikini Bottom ini.