Selalu Kehabisan Uang? 5 Rekomendasi Aplikasi Keuangan Gratis Android

Asupankita.com, Selalu Kehabisan Uang? 5 Rekomendasi Aplikasi Keuangan Gratis Android. Berbicara tentang uang kita pasti selalu senang, karena pada zaman ini uang adalah segalanya. Jika kalian ke wc umum pun, kalian diharuskan membayar uang kan?. Nah, tapi pernahkah kalian setelah mendapatkan uang yang banyak. Uang tersebut habis tak bersisa, padahal kalian tidak merasa kalian menggunakan uang itu. Nah pada kali ini asupankita akan memberikan beberapa rekomendasi aplikasi keuangan gratis android.

1. Money Lover

@moneylover.me

Aplikasi Keuangan Gratis Android yang pertama adalah Money Lover. Aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk mencatat keuangan kalian tanpa harus berfikir dan ribet lagi. Money Lover menyajikan beberapa fitur yang bisa kalian gunakan.

Yaitu Budget, Saving, dan Event. Tiga fitur tersebut bisa kalian nikmati secara gratis.

Informasi Aplikasi : Money Lover adalah aplikasi yang dirilis pada tanggal 11 Februari 2011 dan diciptakan oleh Developer Finsify. Aplikasi ini telah diunduh lebih dari Lima juta pengguna android dan mendapatkan rata rata 4.5 / 5.0 bintang dari 170 ribu ulasan pengguna aplikasi Money Lover.

Baca Juga : Game Simulasi Bisnis Yang Patut Kalian Coba Mainkan!!!

2. Catatan Keuangan Harian

@apkmonk.com

Catatan Keuangan Harian adalah aplikasi keuangan gratis android yang bisa kalian gunakan untuk melihat arus keuangan kalian.

Aplikasi Catatan Keuangan Harian juga tidak sulit untuk digunakannya, meskipun ukuran aplikasi ini sangatlah kecil. Di aplikasi Catatan Keuangan Harian kalian bisa mencatat pemasukan, pengeluaran, selisih, dan juga laporan perbulan secara gratis.

Informasi Aplikasi : Catatan Keuangan Harian adalah aplikasi buatan Developer PT Beegroup Financial Indonesia. Aplikasi ini dirilis pada tanggal 13 Juni 2017. Aplikasi Catatan Keuangan Harian juga telah diunduh lebih dari Satu juta pengguna android dan mendapat 4.6 / 5.0 Bintang dari 15 ribu ulasan pengguna aplikasi ini.

3. Dompetku

@google.com

Dompetku adalah aplikasi ketiga yang asupankita rekomendasikan untuk aplikasi keuangan gratis android. Di aplikasi dompetku, ada beberapa fitur yang bisa kalian gunakan ketika mencatat keuagan harian kalian.

Pemasukan, pengeluaran, laporan dan lain lain. Kalian juga bisa mengubah icon kategori secara gratis. Dan aplikasi dompetku memiliki fitur yang cukup unik yaitu, google drive backup, transfer saldo antar rekening.

Informasi Aplikasi : Dompetku dirilis pada tanggal 17 Februari 2018 oleh Developer Henry Febryan. Aplikasi dompetku juga mendapatkan 4.7 / 5.0 bintang dari 170 ulasan pengguna aplikasi dari Sepuluh ribu unduhan lebih pengguna android.

4. Manajer Uang

@google

Aplikasi keuangan gratis keempat adalah Manajer Uang. Aplikasi ini bisa kalian gunakan secara gratis di android untuk mencatat laporan keuangan kalian. Manajer Uang memiliki beberapa fitur unik, diantaranya adalah Tampilan Kalender.

Di fitur Tampilan Kalender kalian bisa melihat total selisih uang kalian pada tanggal yang telah berlalu. Dan kalian juga bisa menyimpan bukti berupa struk di bukti transaksi yang telah kalian catat untuk lebih mudah mengingatnya.

Informasi Aplikasi : Manajer Uang telah dirilis pada tanggal 16 November 2018 oleh Developer KTW Apps. Aplikasi Manajer Uang telah diundu lebih dari 100 ribu pengguna android dan telah mendapatkan 4.4 / 5.0 bintang dari Dua ribu ulasan pengguna aplikasi Manajer Uang.

5. Monefy

@amazon.com

Aplikasi keuangan gratis yang terakhir di android adalah Monefy. Monefy adalah aplikasi keuagan yang bisa kalian gunakan untuk menghitung arus keuangan kalian dengan mudah.

Di aplikasi Monefy, kalian bisa menggunakan beberapa fitur yang diunggulkan di aplikasi ini. Dark mode display, table yang memudahkan kalian untuk membaca persentase pengeluaran, dan masih banyak lagi.

Informasi Aplikasi : Aplikasi keuangan Monefy dibuat oleh Developer Aimbity AS dan dirilis pada tanggal 26 Februari 2014. Aplikasi Monefy telah diunduh lebih dari Lima juta kali oleh pengguna android dan mendapatkan 4.5 / 5.0 bintang dari 162 ribu ulasan pengguna aplikasi Monefy.

Nah, itu dia 5 rekomendasi aplikasi keuangan gratis di android. Jika kalian memiliki saran aplikasi lainnya, kalian bisa gunakan kolom komentar untuk menyampaikan pendapat kalian. Dan jangan lupa ikuti kami di Facebook dan Youtube untuk mendapatkan notifikasi konten yang selalu kami update setiap harinya. See you

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button